Langsung ke konten utama

Tanda Pengenal Gerakan PRAMUKA



        Pada pakaian seragam harian disematkan beberapa tanda yang pemakaianya juga diatur oleh kwartir nasional.
  Aturan tersebut diantaranya :
·         a. Keputasan kwarnas No.175 Tahun 2012 tentang petunjuk penyelnggaraan tanda penghargaan               gerakan PRAMUKA.
·         b.Keputusan kwarnas no.005 Tahun 1989 tentang petunjuk penyeknggaran tanda satuan gerakan            PRAMUKA.
·         c.Keoutusan Kwarnas No.060 Tahun 1986 tentang Tanda pengenal nama diri.
·         d.Kep kwarnas No.055 tahun 1982 tentang petunjuk penelenggara tanda pengenal gerakan                      PRAMUKA
        
  Tanda penenal gerakan pramuka dikenakan pada pakaian seragam harian pramuka atau seragam khusus upacara. Tanda pengenal PRAMUKA dikelompokan menjadi :
·      1.Tanda Umum
·      2.Tanda satuan
·      3.Tanda jabatan
·      4.Tanda kecakapan
·      5.Tanda penghargaan

          A. Tanda Umum

Tanda umum adalah tanda pengenal yang secara umum dipakai oleh semua orang yang sudah dilantik menjadi pramuka. Tanda umum terdiri atas :
  1.Penutup kepala (Lengkap dengan tanda topi)
  2.Setangan leher
  3.Tanda Pelantikan (untuk seragam pramuka penggalang putra berbentuk belah ketupat dengan               warna dasar coklat tua ditempel pada saku kiri. Sedangkan untuk pramuka penggalang putri                dengan warna dasar coklat tua ditempel pada ujung kerah kiri)
  4.Tanda pandu dunia.Untuk putra berbentuk persegi di tempel tepat diatas tanda pengenal nama diri.
  5.Tanda harian adalah tanda penghargaan yang ditempelkan pada seragam untuk digunakan sehari-        hari.
  6.Tanda pengenal nama diri.Tanda ini berbentuk persegi panjang  dengan ukuran 10 cm x 1,5                 cm.Warna dasar coklat muda.Huruf dan garis tepi 1mm warna hitam.Tanda ini dipasang tepat             diatas saku kanan.        

  B. Tanda Satuan

1..Pita Wilayah.
     Untuk tingkat kwartir cabang ke bawah bertuliskan nama kabupaten/kota.Untuk tingkat kwartir           daerah bertuliskan KWARTIR DAERAH dan tingkat nasional bertuliskan KWARTIR                           NASIONAL warna dasar putih dengan tulisan berwarna merah.
2.Pita Nomor
     Bertuliskan 2 digit nomor kwarnas diikuti 3 digit nomor gudep.Warna dasar putih dengan tulisan       berwarna merah.Hanya dikenakan anggota/pembina/majelis pembimbing gudep.
3. Lencana Wilayah
      Lencana wilayah adalah badge berbentuk perisai yang berisi gambar lambang kwarda. Untuk              tingkat nasional bergambar Garuda Pacasila dan tulisan INDONESIA.
4. Tanda Regu
      Berbentuk persegi dengan ukuran 4 cm X 4 cm berisi gambar yang mewakili nama regu.Warna            tanda regu tidak ditentukan.
    
      Pita Wilayah,Pita Nomor dan Lencana Wilayah ditempel pada lengan kanan baju dengan urutan seperti gambar di bawah. jarak pita wilayah dengan jahitan bahu sekitar 5 cm. Sedangkan tanda regu ditempel pada lengan kiri baju di atas tanda kecakapan umum (TKU).

  C. Tanda Jabatan

 Tanda jabatan pramuka penggalang berbentuk pesegi panjang dengan warna dasar coklat muda. di dalamnya terdapat persegi panjang (bentuk janur) merah, dengan ketentuan :
          a. 1 janur merah (strip)untuk wapinru 
          b. 2 janur merah (strip)untuk pinru 
          c. 3 janur merah (strip)untuk pratama

  D. Tanda Kecakapan 
Tanda kecakapan PRAMUKA PENGGALANG ada 2 macam:
1. Tanda Kecakapan Umum (TKU) berupa bangun datar berbentuk huruf "V" berwarna merah dimana panjang masing-masing kaki 4,5 cm dan tingginya 1,5 cm. Di dalamnya terdapat gambar  mayang (bunga pohon kelapa) yang telah mekar terurai kesamping kiri dan kanan masing-masing 3 buah. TKU PRAMUKA PENGGALANG ditempel pada lengan kiri baju.
2.Tanda Kecakapan Khusus (TKK) ditempel pada lengan kanan dengan posisi membentuk huruf U       disekitar tanda lencana wilayah.Yang disemtkan adalah 5 buah TKK yang pertama.Jika memiliki lebih dari 5 buah TKK,maka disematkan pada tetampan (slempang)


           Tetampan (slempang)  untuk pramuka penggalang terbuat dari kain berwarna coklat tua dengan lebar 10 cm.Kedua tepi dihiasi pita selebar 1 cm zigzag yang dipasang 0.5 cm dari tepi tetampan.Pnjang tetampan menyesuaikan postur tubuh pemakai.

     Aturan penggunaan tetampan diatur dalam sebagi berikut:

    1.Jika memiliki lebih dari 5 buah TKK maka disematkan pada tetampan bagian depan (dada).Tetampan dikenakan melintang dari bahu kanan ke pinggang kiri. 

    2.Jika bagian depan sudah penuh,maka disematkan pada tetampan bagian belakang (pungung)

    3.Jika masih belum cukup,maka bisa menggunakan tetampan kedua yang dikenakan melintang dari bahu kiri ke pinggang kanan.Tetampan kedua dipasang dibawah (tertindih) tetampan pertama.Aturanya sama dengan tetampan pertama,bagian depan dulu sampai penuh,baru bagian belakang.  

E.  Tanda Penghargaan
Tanda penghargaan bagi pramuka penggalang adalah:

       a) Tanda Ikut Serta Kegiatan (TISKA) yang diberikan kepada pramuka penggalang sebagai penghargaan atas keikutsertaan dan keaktifanya dalam suatu kegiatan.TISKA dikeluarkan oleh gugusdepan atau kwatir penyelenggara kegiatan.
  b) Tanda Ikut Serta Bakti Gotong-royong (TIGOR) sama dengn TISKA,namun khusus kegiatan yang bersifat gotong-royong / bakti sosial.TISKA dan TIGOR berupa lencana berbentuk logo kegiatan yang digantung pada kain berukuran 3 cm x 2,5 cm.Tanda harian TISKA dan TIGOR berbentuk persegi panjang 3,5 cm x 1 cm
  c)   Bintang Tahunan dikeluarkan oleh gugusdepan sebaga penghargaan atas keaktifan pramuka penggalang di gugusdepan selama satu tahun.Seorang pramuka penggalang bisa menerima bintang tahunan lebih dari satu kali.Bintang tahunan kedua dan berikutnya berisi angka yang menunjukkan jumlah bintang tahunan yang telah diterima selama menjadi pramuka penggalang.Maka,bintang tahunan yang dikenakan hanya yaang dengan angka terbersar.Bintang tahunan ini bisa dikenakan seterusnya meskipun kamu sudah pindah golongan.
  d) Lencana Wiratama diberikan kepada pramukayang telah melakukan perbuatan luar biasa sehingga layak diberi penghargaan dari Kwartis Nasional.Penghargaan ini bisa diusulkan oleh kwartir yang bersangkutan dan hanya bisa dikeluarkan oleh Kwartir Nasional.
  e) Lencana Teladan diberikan kepada pramuka penggalang yang telah memenuhi kriteria tertentu dari kwartir nasional sehingga layak menjadi teladan dan mendapat penghargaan.Penghargaan ini bisa diusulkan oleh kwartir yang bersangkutan dan hanya bisa dikeluarkan oleh Kwartir Nasional.                                                                                   
f) Tanda Pramuka Garuda (TPG)      Untuk pramuka penggalang berupa medali berbentuk segilima dengan warna dasar merah.Medali tersebut dilengkapi pita merah bergaris tepi warna putih untuk dikalungkan.Medali ini hanya digunakan pada saat mengikuti upacara.Untuk pemakaian sehari-hari menggunakan tanda harian yang terbuat dari kain.Tanda harian garuda ditempelkan disaku kanan pada posisi paling atas 

    

      --Sebaiknya Kita Tau—        Tiska atau Tigor dikenakan di atas saku kanan.Tanda harian Tiska/Tigor ditempel di atas tanda WOSM.Jika kamu mengenakan bintang tahunan,maka ditempel diatas bintang tahunan.Jika punya lebih dai satu Tiska/Tigor,maka penempelanya setiap baris maksimal 3 buah.Jika sudah penuh,ditempel pada baris baru di atasnya.Tiska/Tigor berlaku selama maksimal 6 bulan sejak diberikan.        Bintang tahunan ditempelkan diatas tanda WOSM.Berjejer dari kiri ke kanan:siaga,penggalang,penegak dan pandega.Dalam satu golongan hanya perlu memakai satu bintang tahunan tertinggi(angka terbesar).Lencana Wirtama dan LENCANA Teladan disematkan diatas saku kiri.Lencana ini hanya dipakai saat mengikuti upacara.Tanda harianya dipasang diatas saku kiri.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ciri-ciri Perubahan Fisik dan Norma-norma Pergaulan

Point 29 Mengetahui ciri-ciri perubahan fisik tubuh pada dirinya dan faham akan norma-norma pergaulan. Seorang laki-laki telah dianggap memasuki masa puber jika pada tubuhnya terjadi perubahan, antara lain sebagai berikut: Jakun mulai tumbuh Jakun berfungsi untuk memberikan perlindungan terhadap laring (kotak suara) Dada tampak lebih berbidang Tumbuh rambut di daerah ketiak dan kemaluan Suara menjadi lebih berat dan besar Mulai mengalami mimpi basah Keluarnya sperma secara alami, tanpa disadari oleh remaja laki-laki Pembuangan minyak lambat, mulai tumbuh jerawat Hormon seks makin matang menghasilkan organ seks laki-laki Bahunya melebar dan otot-otot berisi Seorang perempuan telah dianggap memasuki masa puber jika pada tubuhnya telah ada perubahan sebagai berikut: Payudara mulai tumbuh besar Pinggul mulai melebar Tumbuh rambut di daerah ketiak dan kemaluan Datangnya haid atau menstruasi setiap

SKK PPPK ( PURWA )

POIN 1 “mengetahui cara dan dapat menolong kecelakaan luka iris, luka garuk, luka bakar/kena benda panas, benjut/memar, terkilir, hidung berdarah, tersengat/tergigit binatang berbisa, dan debu di mata,” 1.       Luka Memar Luka memar ditandai dengan kulit yang membiru dan membengkak, biasanya disebabkan oleh benda tumpul. Pertolongan yang bisa diberikan: 1.       Bagian yang cedera perlu diistirahatkan serta korban kecelakaan 2.       Memberikan kompres es atau air dingin setelah kejadian, sampai 24 jam berikutnya 3.       Apabila setelah 24 jam masih terasa sangat nyeri, tindakan berikutnya diberi kompres panas (air hangat) sampai rasa nyeri hilang dan tidak dating lagi. 2.       Luka Bakar Yang dimaksud dengan luka bakar adalah kerusakan jaringan kulit yang disebabkan panas, karena terjadi sentuhan yang intensif antara tubuh dengan benda panas/ api yang melebihi 60°C. Dasar pertolongan yang harus diambil: a.   Jauhkan sumber panas dari tubuh. b.    Rendam b

Motto dan Lambang Gerakan Pramuka

Motto Gerakan Pramuka Moto Gerakan Pramuka adalah “Satyaku kudarmakan,darmaku kubaktikan”. Motto gerakan Pramuka tersebut mengandung arti, sebagai berikut. 1.Menanamkan rasa percaya diri. 2.Menambah semangat pengabdian kepada Masyarakat. 3.Memiliki rasa banga terhadap pramuka. 4.Memiliki budaya kerja yang dilandasi dengan suatu pengabdian 5.Siap mengmalkan Try Satya dan Dasa Darma Lambang Gerakan Pramuka Lambang Gerakan Pramuka adalah tanda pengenal tetap yang mengkiaskan cita – cita setiap anggota gerakan pramuka Arti Kiasan Lambang Gerakan Pramuka,yaitu sebagai berikut. 1,Buah nyiur dalam keadaan tumbuh dinamakan cikal Lambang buah nyiur yang tumbuh berarti setiap anggota Pramuka yang meneruskan generasi bangsa indonesia sehingga diharkan harus berkesiambungan dan terus menerus 2.Buah nyiur dapat bertahan lama Lambang buah nyiur dapat bertahan lama berarti bahwa setiap anggota pramuka adalah seorang yang kuat sehat rajin dan juga memiliki tekad yang